KEDIRI – Pengurus Daerah Lingkar Dakwah Mahasiswa Indonesia (PD LIDMI) Kediri, siap memfasilitasi kader binaan LIDMI yang datang berkunjung meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris di Kampung Inggris Pare, Jawa Timur.
Hal ini dibenarkan oleh Syahdam Karneng, selaku ketua PD LIDMI Kediri, yakni pihaknya telah menyiapkan segala hal yang bertujuan untuk memfasilitasi kader yang datang berkunjung.
“Agar tidak terulang kembali kejadian dimana beberapa bulan yang lalu ternyata ada ikhwa (baca: kader, pen) yang ke Kampung Inggris Pare, yakni selama di Kampung Inggris tidak pernah ikut tarbiah (pembinaan agama), padahal telah kami sediakan halaqah tarbiah bagi ikhwa-ikhwa yang sedang kursus di Kampung Inggris ini”, ungkapnya via percakapan aplikasi WhatsApp, Selasa (10/10).
Syahdam mengatakan, fasilitas yang akan diberikan LIDMI Kediri kepada kader yang datang berkunjung antara lain pembekalan informasi seputar Kampung Inggris Pare seperti mencari tempat penginapan murah dan tempat kursus yang berkualitas, karena tidak sedikit tempat kursus yang tidak memperhatikan kualitas namun hanya mencari keuntungan.
“yang sangat penting untuk diwadahi adalah menjaga stamina kerohanian teman-teman yang datang ke Kampung Inggris dengan mengaktifkan halaqah tarbiah, karena disini tidak sedikit tempat-tempat yang melalaikan dengan banyaknya tempat hiburan dan tongkrongan anak muda” tambah alumni Jurusan Kimia UNM 2012 ini.
PD LIDMI Kediri telah terbentuk sejak Agustus 2016 lalu, yang bermarkas di GRIYA Al-Qur’an Jl. Sakura, Perm. Kaca Piring II No. 12 Tulung Rejo, Pare, Kab. Kediri Jawa Timur. (*rh)