MAKASSAR – Pengurus Daerah Lingkar Dakwah Mahasiswa (PD LIDMI) Makassar akan menggelar Kelompok Belajar Informasi dan Teknologi (KEJAR IT) episode kedua (II) dengan topik Pelatihan Editing Video di masjid kampus Universitas Hasanuddin (UNHAS), pada Sabtu (25/11).
Pelatihan ini adalah lanjutan dari KEJAR IT episode sebelumnya yang dihadiri oleh puluhan pengurus Lembaga dakwah kampus (LDK) se-Makassar, dengan topik pelatihan desain grafis menggunakan aplikasi open source.
Terkait: Marak Budaya Membajak, LIDMI Makassar Ajak Aktivis Dakwah Gunakan Aplikasi Desain Open Source
Muhammad Luthfi selaku ketua panitia mengatakan, peserta akan dilatih untuk mahir mengedit video menggunakan aplikasi sederhana yakni Microsoft Power Point. Kata beliau, aplikasi ini akan memudahkan untuk mengerti pembuatan video dengan mudah dan cepat walaupun dengan spesifikasi laptop yang minimum.
“Selanjutnya kita akan membentuk kelompok belajar yang akan menghubungkan mereka berkolaborasi dalam meningkatkan kemampuan”, ujar alumni Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Informasi dan Komputer (STMIK) Handayani ini.
KEJAR IT akan dilaksanakan selama tiga fase yakni fase Basic (dasar), Intermediate (menengah) dan Advance (tinggi). Fase yang sementara dilaksanakan adalah Basic yang akan digelar dengan tiga episode, yakni pelatihan desain grafis, editing video dan manajemen Word Elektrik Browser (WEB) dan Content Management System (CMS). (*rh)